KEMENTERIAN SEKRETARIAT NEGARA RI

SEKRETARIAT WAKIL PRESIDEN

Laporan Akhir Pelaksanaan Program Investing in Nutrition and Early Years (INEY) dalam mendukung percepatan penurunan stunting 2018-2023

2 Juli 2024 | Berita, Media, Produk Pengetahuan, Pusat Pembelajaran, TP2AK

Puji dan Syukur dipanjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, pada akhirnya Laporan Akhir Pelaksanaan Program Investing in Nutrition and Early Years (INEY) dalam mendukung percepatan penurunan stunting ini dapat diselesaikan. Laporan ini disusun sebagai bentuk pertanggungjawaban atas program yang sudah dilaksanakan selama 5 tahun dari 2018 sampai tahun 2023 yang dikoordinasikan oleh Kantor Sekretariat Wakil Presiden dan sekaligus sebagai dokumen yang merekam capaian pelaksanaan, tantangan dalam pelaksanaan dan pembelajarannya.

Pemerintah Indonesia telah melaksanakan program percepatan penurunan stunting sejak tahun 2018, dimulai dengan penyusunan Strategi Nasional Percepatan Pencegahan Stunting (Stranas Stunting). Pada pelaksanaannya, program ini melibatkan lebih dari 20 Kementerian dan Lembaga (K/L), seluruh pemerintah daerah provinsi, kabupaten/kota dan pemerintah desa serta lembaga non pemerintah. Hasilnya prevalensi stunting dalam 5 (lima) tahun terakhir dapat diturunkan sebesar 9,3% poin dan disertai dengan perbaikan dalam status gizi lainnya baik pada ibu hamil maupun anak Balita. Selain itu, berbagai intervensi utama yang diperlukan dalam melakukan penurunan stunting juga mengalami peningkatan cakupan.

Program INEY yang dilaksanakan sejak tahun 2018, mendukung Pemerintah Indonesia untuk melakukan percepatan penurunan stunting tersebut. INEY mempunyai kontribusi besar melalui perbaikan tata kelola pelaksanaan program, dari mulai penguatan komitmen politik kepemimpinan, perbaikan perencanaan dan penganggaran di pusat dan daerah hingga ke tingkat desa, penajaman program K/L, peningkatan kapasitas pemerintah daerah, dan perbaikan sistem pemantauan dan evaluasi. Oleh karena itu, Saya menyampaikan terima kasih kepada Bank Dunia dan GFF yang telah menyediakan dukungan kepada Pemerintah Indonesia dalam pelaksanaan percepatan penurunan stunting melalui Program INEY Tahap 1.

Laporan ini disusun dengan kontribusi dari berbagai pihak, terutama K/L yang menjadi pelaksana Program INEY Tahap 1, yaitu Sekretariat Wakil Presiden (Setwapres), Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendesa PDTT), dan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). Oleh karena itu, saya menyampaikan terima kasih kepada tim penulis dan semua pihak atas kerja kerasnya selama ini dalam melaksanakan program INEY dan memberikan kontribusi atas penyusunan laporan ini.

Pada akhirnya, saya ingin menyampaikan selamat atas terbitnya laporan ini. Semoga laporan ini bukan hanya menjadi dokumen yang menunjukkan keberhasilan dan capaian pelaksanaan Program INEY tahap 1, tetapi juga menjadi pembelajaran bagi pelaksanaan program ke depan.

Jakarta, Juni 2024

Dr. Ir. Suprayoga Hadi, M.S.P.
Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Manusia dan Pemerataan Pembangunan Sekretariat Wakil Presiden

Download Laporan

BAGIKAN

Baca Juga

Link Terkait